“Compare” berarti membandingkan. COMPARATIVE ADJECTIVES (kata sifat perbandingan) digunakan untuk membandingkan dua orang atau benda dan menunjukkan perbandingan tingkat sifat atau kualitas di antara keduanya. Dalam bahasa Inggris, sebagian besar COMPARATIVE ADJECTIVES diakhiri dengan “-er” atau menggunakan kata “more”.
Kita menggunakan akhiran -er pada kata dengan satu suku kata, seperti “tall” dan “fast” pada contoh kalimat di atas.
Kita menggunakan more pada kata dengan lebih dari satu suku kata, seperti “in-ter-est-ing” dan “beau-ti-ful” pada contoh kalimat di atas.
SUPERLATIVE ADJECTIVES (kata sifat superlatif) digunakan untuk menyatakan NOUN yang “paling”, “sangat”, atau “ter-” (terbaik, terburuk). Dalam bahasa Inggris, sebagian besar SUPERLATIVE ADJECTIVES diakhiri dengan “-est” atau menggunakan kata “most.”
Kita menggunakan akhiran -est pada kata dengan satu suku kata, seperti “tall” dan “fast” pada contoh kalimat di atas.
Kita menggunakan “most” pada kata dengan lebih dari satu suku kata, seperti “de-li-ci-ous” dan “beau-ti-ful” pada contoh kalimat di atas.
ADJECTIVE | COMPARATIVE | SUPERLATIVE |
BAD The movie is bad. | WORSE My grade is worse than his. | WORST Her attitude is the worst. |
GOOD The taste is good. | BETTER Tea is better than coffee. | BEST This juice is the best. |
FAR His house is far. | FURTHER Ann’s house is further than Ian’s. | FURTHEST Belle’s house is the furthest. |
My merupakan kata ganti kepemilikan (dalam bahasa Indonesia, teman-ku). Istilah kerennya adalah POSSESSIVE ADJECTIVE. Dalam bahasa Inggris, setiap PRONOUN memiliki POSSESSIVE ADJECTIVE-NYA masing-masing. Kata-kata tersebut adalah:
MINE adalah POSSESSIVE PRONOUN yang juga digunakan untuk menunjukkan kepemilikan, Bedanya, MINE digunakan tanpa NOUN karena kata tersebut menggantikan NOUN yang sudah disebutkan sebelumnya. Berikut adalah contoh-contoh dari penggunaan POSSESSIVE PRONOUNS: